Cugung News| Pemerintah Desa Cugung Realisasikan Bantuan Untuk Siswa Berprestasi Tahun Anggaran 2023 Jenjang Mi,Mts dan SD di Balai Desa Cugung (Kamis/16 November 2023)
Dalam Rangka Memberikan Motivasi dan Apresiasi Kepada Anak-Anak Sekolah warga Desa Cugung Yang Berprestasi/Rangking Kelas,Pemerintah Desa Hadir dan Ikut Berpartisipasi untuk Mendukung semangat Belajar Para Siswa. Program Ini Merupakan salah Satu Kegiatan Dari Dana Desa Sesuai Amanat Undang-Undang dan Pemerintah Pusat Untuk Mendukung Kegiatan Belajar Terutama Kepada Para Siswa Yang Berprestasi, Program Bantuan Ini Juga Diperuntukan Apabila Terdapat Siswa Kurang Mampu Yang Putus Sekolah di Usia Wajib Belajar.
Pemberian Bantuan Berupa Alat Tulis Yang Baru dilaksanakan Pertama Kalinya Tersebut Dibagikan Kepada 54 (lima Puluh Empat) Siwa tingkat SD, Mi dan Mts Yang Berada di Desa Cugung, dengan Kriteria Peringkat 1,2 dan 3 Setiap Kelasnya.
Dalam Sambutanya, Kepala Desa Cugung Berpesan Kepada Para Siswa-Siswi Untuk Terus Meningkatkan Prestasi Belajar Disekolah,Nurut Kepada Para Guru dan Orang Tua dan Agar Belajar Lebih Giat Lagi.
Hal Senada Juga disampaikan Bapak Suba'in.S.Pd Mewakili Para Dewan Guru "anak-anak, Mohon untuk terus meningkatkan kualitas belajarnya,Tingkatkan Prestasi Kalian atau Minimal Pertahankan Prestasi saat ini,'' Tandasnya.
Adanya Kegiatan Tersebut Merupakan Salah Satu Bentuk Kehadiran dan Kepedulian Pemerintah Desa Cugung Kepada Kegiatan Belajar, Mudah-mudahan Bermanfaat dan Berkelanjutan.