Kegiatan hari ini pengajian akbar dan dzikir bersama dalam rangka khoul Tuan Abdul Qadir Al Zaelani sekaligus khoul korban tsunami 1 tahun yang lalu, kegiatan bertempat di pondok pesantren MIFTAHUL BARHASYIN Pimpinan Al Ustad MUHAMMAD GUFRONI salah satu pondok pesantren yang berlokasi di rt 006 Dusun 2 Desa Cugung.dilaksanakan dari pukul 07.30 s/d pukul 12.00 wib.
Kegiatan keagamaan ini merupakan salah satu kegiatan rutin tahunan yang di adakan di setiap pondok pesantren Desa Cugung. Adapun jumlah pondok pesantren yang ada di desa cugung berjumlah 4 (empat) ponpes.
SIAPAKAH SYEKH ABDUL QADIR JAELANI?
Siapa yang tidak pernah mendengar nama Abdul Qodir al-Jailani?
Abdul Qadir Jaelani atau Abd al-Qadir al-Gilani adalah seorang ulama fiqih yang sangat dihormati oleh Sunni dan dianggap wali dalam dunia tarekat dan sufisme. Ia adalah orang Kurdi atau orang Persia. Syekh Abdul Qadir dianggap wali dan mendapatkan penghormatan umat muslim di seluruh dunia hingga saat ini. Beliau Lahir: 17 Maret 1078, Amol, Iran Meninggal: Februari 1166, Bagdad, Irak Nama lengkap: Muḥyī-al-Dīn Abū Muḥammad b. Abū Sāleh ʿAbd al-Qādir al-Gīlānī Dimakamkan: Makam Abdul Qadir, Bagdad.